oleh

Imran Adnan Turut Bersama DPC Gerindra Makassar Daftar Berkas di KPU

MAKASSAR,INISULSEL.com — Partai Gerindra Makassar sudah menyetor berkas bakal calon legislatifnya ke Kantor KPU Makassar, Jalan Perumnas Antang, pada Selasa (17/7/2018).

Untuk dketahui, hari ini merupakan batas akhir partai politik untuk mendaftarkan nama-nama bakal calon legislatif ke KPU.

Tak ketinggalan, Bacaleg Imran Adnan dan sejumlah Bacaleg lainnya turut mendampingi Ketua, sekertaris dan bendahara DPC gerindra kota Makassar menyetor berkas calon legislatif

Tercatat, Gerindra sebagai partai ketujuh, setelah sebelumnya hal yang sama dilakukan oleh Berkarya, Perindo, Golkar, NasDem,PKS dan Demokrat

Setelah dilakukan verifikasi, berkas Gerindra akhirnya dinyatakan lengkap dan sah, sehingga dinyatakan memenuhi syarat.

Bacaleg Dapil V, Imran Adnan mengatakan hal tersebut merupakan salah satu kewajiban yang dilakukan selaku kader partai Gerindra

“Selaku kader Partai Gerindra kita wajib mendampingi DPC Gerindra Makassar untuk menyetor draft form Bacaleg DPRD Makassar”,ujarnya

Lebih lanjut, sebagai kader, Imran meyakini telah siap bersaing merebut target dua kursi fraksi di DPRD Makassar

“InsyaAllah saya masuk di Daerah Pemilihan V ( Mamajang, Mariso dan Tamalate ) dan sangat siap untuk bertarung merebut 1 kursi mewakili Gerindra di DPRD Makassar”,tandasnya