oleh

Erick Tohir Dijadwalkan Hadiri Pelantikan Pengurus IKA Unpad Sulsel

Makassar, Inisulsel.com – Pelantikan Pengurus Ikatan Alumni Universitas Padjadjaran Komisariat Daerah (IKA Unpad Komda) Sulawesi Selatan periode 2020 – 2024, akan dirangkaikan dengan acara, rapat kerja, dan seminar sehari.

Kegiatan yang rencana akan dilaksanakan pada tanggal 20 April 2020, bertempat di Gedung Microfinance Universitas Hasanuddin, didesain dalam format acara “One Day Seminar, pelantikan, dan Raker Pengurus IKA Unpad Komda Sulsel 2020 – 2040”, dengan tema Sinergitas Alumni Unpad dalam membangun Sulawesi Selatan yang inovatif dan kompetitif.

Seminar akan menghadirkan Menteri BUMN Erick Thohir, B.A., M.B.A. sebagai Keynote speaker, Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Dr. Ir. M. Nurdin Abdullah, M. Agr., Rektor Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, M.A., dan Rektor Universitas Padjadjaran Prof. Dr. Rina Indiastuti, M.SIE. sebagai pembicara.

Dalam rapat koordinasi panitia pelaksana yang dilaksanakan pada tanggal 4/3/2020 di ruang Fakultas Kedokteran Gigi Unhas, Ketua Umum IKA Unpad Komda Sulsel 2020 – 2024 terpilih drg. Muhammad Ruslin, M. Kes., Ph. D., Sp. BM(K) yang juga merupakan Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Unhas, berharap dalam kegiatan ini dan kegiatan-kegiatan selanjutnya dapat terbangun sinergitas Alumni Unpad Komda Sulsel untuk memadukan berbagai potensi yang ada untuk pembangunan Sulsel kedepan.